Karya Bhakti Pembangunan Gereja Anggota Satgas Yonif 144/JY Bersama Warga di Perbatasan -->

breaking news

News

Baca di Helo

Karya Bhakti Pembangunan Gereja Anggota Satgas Yonif 144/JY Bersama Warga di Perbatasan

Tuesday, February 22, 2022

INFO INVESTIGASI, Langau 1, Anggota Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonif 144/JY melaksanakan Karya Bhakti meratakan tanah untuk Pembangunan Gereja di desa Langau 1 Kecamatan Puring Kencana Kabupaten Kapuas Hulu Kalbar.

Hal ini disampaikan Dansatgas Pamtas Letkol Inf Andri Suratman dalam keterangan tertulisnya di Pos Kotis Senin (21/02/2022).

Kegiatan karya Bhakti ini merupakan bentuk Kemanunggalan TNI dengan masyarakat secara bersama sama dalam rangka pembangunan gereja, sebelum di bangun tanah yang belum datar di ratakan terlebih dahulu.

Dengan secara bersama sama harapannya pembangunan gereja akan cepat selesai sehingga jemaat bisa beribadah", ucapannya.

Dikatakannya Pak Antonius pitih selaku kepala dusun",Kami secara kesepakatan bersama warga untuk membangun gereja lagi di karenakan gereja yang ada terlalu jauh dengan desa, sehingga kami bangun Gereja baru",serta mengucapkan terimakasih banyak atas bantuan dari bapak-bapak Satgas yang telah membantu kami dalam pembangunan awal Gereja ini , dengan kehadiran bapak satgas di desa kami sangat terbantukan", pungkasnya.

Serda Dedi Bustamil beserta empat rekannya",Kami membantu warga dalam pembangunan gereja ini merupakan bentuk kepedulian dan toleransi antar umat beragama serta pembinaan teritorial kepada masyarakat", mulai dari penggalian lobang dan meratakan tanah supaya pembangunan gereja nanti bisa berdiri dengan sempurna", imbuhnya.

Kehadiran satgas harus menjadi contoh dan tauladan bagi masyarakat serta selalu di tengah-tengah masyarakat, kegiatan ini selalu mengedepankan protokol kesehatan.

(Barat)