Infokita Investigasi,Tangerang- antusias warga Kp. Buaran PLN Jl. Buyut Sanun Cherry 1 Kel. Cikokol Kec. Tangerang Kota Tangerang dalam rangka memeriahkan Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79 Tahun 2024.
Jalin kekompakan dan kebersamaan untuk kegiatan acara perlombaan anak-anak hingga Bapak-bapak, hal ini untuk menumbuhkan rasa patriotisme kepada Bangsa dan Negara Indonesia. Dengan gembira dan ceria anak-anak yang mengikuti lomba 17an di Cherry 1 RT 04/05 Jl. Buyut Sanun Buaran PLN Cikokol.
Berbagai jenis lomba yang diadakan dari Balap Mobil, Makan Kerupuk, bermain bola dll. Kegiatan yang digagas oleh Ketua Sdr. Ardi dan Sdr. Wendi berjalan dengan baik. Dilanjutkan malam hari dengan pembagian hadiah serta syukuran makan bersama dengan Cherry 1.
(Red)