JAKARTA : Dengan Berdzikir Kepada Alloh SWT Hati Merasa Aman Dan Tenteram -->

breaking news

News

Baca di Helo

JAKARTA : Dengan Berdzikir Kepada Alloh SWT Hati Merasa Aman Dan Tenteram

Friday, October 02, 2020

 



INFO INVESTIGASI, JAKARTA,  (3/10/2020) , Dengan berdzikir ( mengingat ) Alloh hati merasa aman dan tentram. Dzikir berasal dari bahasa Arab yang artinya mengingat.

Orang yang sering terlihat berbuat dosa, namun terlihat nyaman dengan berbagai kepemilikan duniawianya

Walau demikian bagaimana kondisi hati mereka ? Apakah mereka ada ketenangan di hati mereka ? Pasti tidak ada, Karena hanya berdzikir kepada Alloh  hati merasa aman dan tenteram.

Buat apa memiliki kekayaan duniawi kalau hati gelisah, makan tidak enak tidurpun tidak nyenyak.

Alloh SWT berfirman : " Berdzikirlah ( ingatlah ) kamu kepadaKU, niscaya AKU ingat pula padamu. " ( QS. Al - Baqarah : 152 )

Alloh SWT berfirman : "  Orang orang yang beriman dan hati mereka memjadi aman  dan tenteram dengan dzikir pada Alloh. Ingatlah dengan berdzikir pada Alloh itu, maka hati pun merasa aman dan tenteram ." ( QS.Ar -Ro'd :28 )

Terdapat pula banyak manfaat dziikir ( mengingat ) kepada Alloh SWT bagi umat Islam yang melakukan dengan rutin setiap hari.

Selain berguna untuk mengembangkan kwalitas diri, juga menambah pahala amal soleh dan kesejukan jiwa yang sedang gundah. 

( Widy )