Infokita Investigasi, Polres Aceh Timur, Polda Aceh, pada hari Kamis, (08/01/2026) pagi menggelar tausiyah dan do'a bersama pasca banjir.Kegiatan yang berlangsung di Mesjid Babuttaqwa Polres Aceh Timur ini bertujuan untuk meningkatkan semangat dan memperkuat keimanan personel Polri, Polres Aceh Timur dalam melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat pascabencana banjir.
Kapolres Aceh Timur, AKBP Irwan Kurniadi, S.I.K. dalam sambutannya mengajak kepada seluruh personel Polres Aceh Timur untuk mengambil hikmah dari bencana banjir yang melanda.
"Bencana adalah ujian dari Allah SWT. Melalui tausiyah dan do'a bersama ini, kita berharap wilayah hukum Polres Aceh Timur khususnya segera pulih. Disamping itu, kita semua diberikan kekuatan dalam melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat. Polres Aceh Timur akan terus hadir bersama masyarakat dengan memperkuat kepedulian sosial." Ujar AKBP Irwan Kurniadi.
Puncak acara ditandai dengan tausiyah yang disampaikan oleh Ustadz Junaidi Ilyas dari Lhoksukon Aceh Utara. Dalam tausiyahnya, ustadz yang akrab disapa Uje ini menekankan pentingnya bersabar dalam menghadapi cobaan.
"Kunci dalam menghadapi ujian adalah sabar. Sehingga nilai-nilai spiritual dari kegiatan ini dapat diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari maupun dalam pelaksanaan tugas Kepolisian. Dengan demikian, Polri semakin Presisi, humanis, dan selalu hadir sebagai pelindung, pengayom, serta pelayan masyarakat." Ungkap Ustadz Junaidi Ilyas. (red)

