Pemkot Bekasi: Putuskan buka kembali CFD -->

breaking news

News

Baca di Helo

Pemkot Bekasi: Putuskan buka kembali CFD

Saturday, August 08, 2020


Pemkot Bekasi: Buka kembali kegiatan hari bebas kendaraan bermotor atau biasa dikenal dengan Car Free Day (CFD) di Jalan Ahmad Yani, pada Minggu 9 Agustus 2020 mendatang, (8/8/2020).

Kota Bekasi- Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi memutuskan untuk kembali mengadakan hari bebas kendaraan bermotor atau car free day (CFD) di Jalan Ahmad Yani pekan ini usai ditutup pada Minggu pekan sebelumnya.

"Membuka kembali kegiatan hari bebas kendaraan bermotor atau biasa dikenal dengan Car Free Day (CFD) di Jalan Ahmad Yani, pada Minggu 9 Agustus 2020 mendatang," ujar Kabag Humas Pemkot Bekasi, Sayekti Rubiah dalam keterangannya, Kamis (6/8).

Namun demikian,ia mengimbau kepada kepada ibu hamil,lansia,dan anak di bawah 9 tahun tidak mendatangi area CFD.

Selain itu, Sayekti menuturkan, pihaknya juga akan mempersingkat waktu pelaksanaan CFD mulai pukul 06.00 hingga 08.30 dari semula sampai pukul 10.00 WIB.

Dengan kembali dibukanya CFD, dia meminta masyarakat dapat mentaati protokol kesehatan untuk mencegah potensi penyebaran Covid-19 di lokasi, mulai dari mengenakan masker, membawa hand sanitizer, dan menjaga jarak.

Pemkot Bekasi sebelumnya memutuskan untuk meniadakan sementara CFD pada pada 2 Agustus lalu lantaran hari tersebut berdekatan dengan hari raya Iduladha dan Hari Tasyrik.

Keputusan itu dibuat Wali Kota Bekasi, Rahmat Effendi usai dirinya mengumpulkan sejumlah kepala organisasi perangkat daerah (OPD) Kota Bekasi beberapa hari sebelumnya.

Sementara itu, Kota Bekasi sendiri terhitung resmi memperpanjang masa penerapan Adaptasi Tatanan Hidup Baru (ATHB) dalam menangani Covid-19 selama satu bulan hingga 2 September.

Rahmat Effendi menyebut perpanjangan ATHB di Kota Bekasi berdasarkan pertimbangan agar sektor ekonomi tetap berjalan di tengah penyebaran Covid-19.

"Pertimbangan dalam keputusan ini, bahwa untuk percepatan penanganan Covid-19 yang mendukung keberlangsungan perekonomian masyarakat," kata Rahmat, Senin (8/8/).