Jelang Tahun Baru, Satgas Pamtas Yonif Mekanis 643/Wns Bersama Polri Dan Instansi Terkait Lakukan Penyekatan Di Lokasi Wisata Perbatasan. -->

breaking news

News

Baca di Helo

Jelang Tahun Baru, Satgas Pamtas Yonif Mekanis 643/Wns Bersama Polri Dan Instansi Terkait Lakukan Penyekatan Di Lokasi Wisata Perbatasan.

Saturday, January 01, 2022

INFO INVESTIGASI, Sambas, Kalbar – Guna mengantisipasi lonjakan wisatawan di hari libur Tahun Baru, Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonif Mekanis 643/Wns melakukan penyekatan di jalan Camar Bulan menuju Temajuk Dusun Camar Bulan, Desa Temajuk,  Kec. Paloh, Kab. Sambas.

Hal ini dikatakan Dansatgas Pamtas RI-Malaysia Yonif Mekanis 643/Wns, Letkol Inf Hendro Wicaksono, S.I.P dalam keterangan tertulisnya di Makotis Entikong, Kab. Sanggau. Sabtu (01/01/2022).

Dansatgas mengatakan, penyekatan ini dilakukan oleh 3 orang personil Pos Camar Bulan dipimpin Danpos Sertu Dedi Januardi bekerjasama dengan Sub Polsek Temajuk, Pos TNI AL Temajuk, Kantor Desa Temajuk, BPD Temajuk, Puskesmas Temajuk dan juga Limas Temajuk yang bertujuan untuk mengantisipasi lonjakan jumlah wisatawan dan juga mencegah penyebaran covid-19 di wilayah Desa Temajuk, Kec. Paloh yang merupakan desa wisata yang sering dikunjungi.

Dansatgas memastikan, penyekatan dan pemeriksaan kendaraan dilakukan selama 24 jam, demi mencegah timbulnya kerumunan selama libur Tahun Baru 2002, khususnya di tempat-tempat wisata. "Pemeriksaan meliputi kelengkapan prokes, seperti penggunaan masker, hingga surat vaksinasi atau aplikasi peduli lindungi," ujarnya.

“Para pengendara yang melanggar dan tidak mampu menunjukkan kelengkapan surat protkes dan surat perjalanan akan diberi sanksi berupa putar balik dan kembali ke daerah asal,” kata Dansatgas.

Terpisah Danpos Camar Bulan Sertu Dedi Januardi mengatakan kegiatan tersebut akan dilaksanakan selama 3 hari mulai tanggal 30 Desember 2021 sampai dengan 1 Januari 2022 yang bertujuan untuk mengatasi lonjakan wisatawan liburan di Desa Temajuk dan mendata serta memonitor wisatawan yang berlibur di Desa Temajuk.

“Diharapkan kegiatan yang kami lakukan ini dapat mencegah dan memutus rantai penyebaran Covid 19 di lokasi wisata yang biasanya selalu ramai dikunjungi,”ujar Danpos.

Sekdes Temajuk Sdr Sriliza mengapresiasi atas kegiatan yang dilakukan bersama dengan seluruh instansi yang ada di Dusun Camar Baulan, desa Temajuk ini untuk mengantisipasi lonjakan jumlah wisatawan yang berkunjung ke wisata pantai Camar bulan dan juga mencegah penyebaran covid-19.

“Terima kasih bapak-bapak TNI, Polri dan juga instansi terkait atas kerjasama yang baik semoga hal ini dapat berjalan terus kedepannya,” ujarnya

(Barat)